Penerbangan ke Asia dan Pasifik
Kekuatan karakter di masyarakat Vietnam dapat dilihat dari cara negara tersebut membangun kembali segalanya dan telah berubah menjadi salah satu hotspot turis terpopuler di Asia Tenggara. Diapit oleh Kamboja dan Laos, dan dengan Thailand yang mudah dijangkau, Vietnam sekarang menjadi salah satu jalur backpacker yang menarik.
Tempat yang baik untuk memulai adalah Kota Ho Chi Minh yang ramai (dahulu Saigon) di selatan. Dengan populasi lebih dari tujuh juta orang (dan sepeda motor yang tampaknya dua kali lebih banyak), laju kehidupan yang hiruk pikuk sangat menghibur, terutama bagi pengunjung pertama kali. Selain itu, di sini Anda akan menemukan sejumlah hotel paling mewah, restoran paling fantastis dan makanan kaki lima paling lezat di negara ini. Ho Chi Minh juga merupakan salah satu tempat terbaik untuk mempelajari lebih lanjut tentang sejarah Vietnam, dengan atraksi budaya seperti Reunification Palace dan War Remnants Museum yang berada di sini.
Hanoi di utara adalah kota (sedikit) lebih tenang, dan ibu kota Vietnam. Ini adalah campuran pengaruh yang menarik dari Tiongkok dan Prancis, yang akan Anda lihat buktinya dalam segala hal, mulai dari arsitektur hingga restoran. Ada banyak pemandangan untuk dilihat, termasuk Temple of Literature abad ke-11 yang terkenal dan jalan-jalan labirin di Old Quarter.
Tapi, mungkin alasan terutama untuk menuju ke Vietnam utara adalah Teluk Halong. Situs Warisan Dunia UNESCO ini sangat menakjubkan - koleksi yang mencapai lebih dari 3.000 karst batuk kapur yang menonjol dari laguna yang tenang, diselingi oleh deretan pulau. Di sini, Anda akan menemukan sejumlah pantai tercantik dan paling tenang di negara ini. Ada banyak tur untuk dipilih, tapi yang terbaik adalah yang memungkinkan menginap semalam di atas kapal di perairan - pengalaman yang tak terlupakan.