Sebelum Anda Terbang
Nikmati salah satu jatah bagasi paling murah hati di dunia. Jatah bagasi gratis Anda didasarkan pada jumlah total berat atau pada berapa banyak bagasi yang Anda miliki. Ini disebut dengan konsep jumlah atau berat.
Konsep berat berlaku untuk sebagian besar rute. Konsep jumlah hanya berlaku pada penerbangan ke dan dari benua Amerika serta Afrika. Jatah bagasi Anda tergantung pada tujuan, harga tiket, dan kelas perjalanan.
Penerbangan Emirates memiliki aturan umum dan pedoman untuk jatah bagasi. Untuk melihat aturan bagasi khusus untuk perjalanan Anda, dan jumlah biaya bagasi tambahan, kunjungi Kelola perjalanan Anda. Jika Anda adalah anggota Platinum, Gold, atau Silver Skywards Emirates, Anda juga bisa menikmati jatah bagasi ekstra pada rute yang menggunakan konsep berat. Saat melakukan perjalanan dengan rute konsep jumlah bagasi pada penerbangan Emirates, anggota Platinum dan Gold Skywards Emirates berhak atas tambahan berupa 1 bagasi terdaftar seberat 23 kg per bagasi di Kelas Ekonomi serta 32 kg per bagasi di Kelas Bisnis dan Kelas Utama yang nilainya melebihi batas harga tiket.
Jatah bagasi Anda didasarkan pada berat total semua bagasi Anda.
Anda bisa check-in sebanyak mungkin bagasi sesuai dengan jatah berat untuk kelas perjalanan Anda. Berat masing-masing bagasi tidak boleh melebihi 32kg.
Konsep berat berlaku untuk semua rute, kecuali saat Anda bepergian ke dan dari Amerika, serta dari Afrika (untuk tiket yang diterbitkan sebelum 9 Agustus 2021).
Kelas perjalanan
| Khusus | Saver | Flex | Flex Plus |
---|---|---|---|---|
Kelas Ekonomi
| 20 kg** | 25 kg*** | 30 kg | 35 kg |
**25 kg di Kelas Ekonomi Khusus untuk penerbangan antara UEA dan India.
***30 kg di Kelas Ekonomi Saver untuk perjalanan yang berangkat dari Australia dan Selandia Baru untuk tiket yang diterbitkan pada/setelah tanggal 26 November 2019
Kelas perjalanan | Jatah bagasi |
---|---|
Ekonomi Premium | 35 kg |
Kelas Bisnis | 40 kg |
Kelas Utama | 50 kg |
Jumlah dimensi (panjang + lebar + tinggi) setiap bagasi tidak boleh melebihi 300 cm (118 inci). Bagasi yang melebihi batas ini tidak akan diterima sebagai bagasi terdaftar. Untuk perjalanan dari Bandara Internasional Dammam, masing-masing bagasi tidak boleh melebihi 215 cm (84,64 inci).
Anda bisa check-in bagasi dalam jumlah tertentu, dan setiap bagasi memiliki jatah berat. Jatah bagasi tergantung pada harga tiket atau kelas perjalanan Anda.
Konsep jumlah berlaku untuk penerbangan ke dan dari Amerika serta penerbangan yang berangkat dari Afrika.
Untuk tiket yang diterbitkan pada atau setelah tanggal 9 Agustus 2021, konsep jumlah bagasi juga berlaku untuk penerbangan ke Afrika.
Jatah bagasi ke dan dari benua Amerika serta Afrika (kecuali penerbangan dalam benua Amerika dan antara AS serta Eropa):
Kelas perjalanan | Jatah bagasi |
---|---|
Kelas Ekonomi | *Satu bagasi seberat hingga 23 kg untuk harga tiket Khusus
Dua bagasi masing-masing seberat hingga 23 kg untuk harga tiket Saver, Flex, dan Flex Plus |
Ekonomi Premium | Dua item masing-masing seberat hingga 23 kg |
Kelas Bisnis | Dua item masing-masing seberat hingga 32 kg |
Kelas Utama | Dua item masing-masing seberat hingga 32 kg |
*Jika perjalanan Anda dimulai dari Afrika dan tiket Anda diterbitkan sebelum tanggal 11 Mei 2020, Anda bisa check-in dua buah bagasi yang masing-masing beratnya maksimal 23 kg di Kelas Ekonomi Spesial.
Jatah bagasi untuk penerbangan dalam benua Amerika dan antara AS serta Eropa:
Kelas perjalanan | Jatah bagasi |
---|---|
Kelas Ekonomi | Satu bagasi seberat hingga 23 kg untuk harga tiket Khusus dan Saver
Dua bagasi masing-masing seberat hingga 23 kg untuk harga tiket Flex dan Flex Plus |
Ekonomi Premium | Dua item masing-masing seberat hingga 23 kg |
Kelas Bisnis | Dua item masing-masing seberat hingga 32 kg |
Kelas Utama | Dua item masing-masing seberat hingga 32 kg |
Apabila perjalanan Anda dimulai dari Australia, Selandia Baru, atau Asia ke Amerika Utara atau Amerika Selatan, termasuk sektor di Eropa atau transit di Dubai selama lebih dari 24 jam, atau sektor di Eropa, konsep berat akan berlaku untuk keseluruhan perjalanan yang tertera dalam tiket.
Jumlah dimensi (panjang + lebar + tinggi) setiap item tidak boleh melebihi 150 cm (59 inci).
Anda akan dikenakan biaya tambahan untuk setiap bagasi yang melebihi dimensi 150 cm (59 inci), hingga maksimum 300 cm (118 inci) atau 215 cm (84,64 inci untuk perjalanan dari Bandara Internasional Dammam. Apabila sebuah bagasi memiliki jumlah dimensi yang lebih besar dari spesifikasi ini, barang tersebut tidak bisa diangkut sebagai bagasi dan wajib dikirim dengan kargo atau peti kemas.
Apabila perjalanan dimulai dari Amerika Serikat dan maskapai penerbangan pertama dalam pemesanan Anda bukan Emirates, aturan lain akan berlaku.
Penerbangan interline adalah penerbangan di tiket yang sama dengan penerbangan Emirates Anda, tetapi dioperasikan oleh maskapai penerbangan lain dan tidak memiliki nomor penerbangan Emirates (nomor penerbangan Emirates dimulai dengan EK). Jatah bagasi maskapai ini mungkin berbeda dari Emirates. Anda bisa membaca jatah bagasi mitra interline agar mendapatkan informasi tentang jatah dan biaya untuk bagasi tenteng serta bagasi terdaftar.
Pertanyaan Umum tentang Bagasi Terdaftar
Sesuai dengan peraturan internasional, jatah bagasi gratis Anda akan diatur oleh jumlah item bagasi maupun jumlah keseluruhan berat yang bisa dibawa saat bepergian. Aturan ini tergantung pada asal dan tujuan perjalanan Anda.
Konsep berat berlaku pada semua rute, kecuali penerbangan ke dan dari tujuan di benua Amerika serta perjalanan ke dan dari Afrika.
Konsep jumlah berlaku pada semua penerbangan ke dan dari tujuan di benua Amerika serta Afrika.
Untuk memeriksa jatah bagasi tanpa biaya pada penerbangan mendatang, silakan lihat tiket Anda atau kunjungi Kelola Perjalanan Anda.
Untuk informasi lebih lanjut tentang kebijakan bagasi, silakan baca laman Bagasi terdaftarkami.
Karena tergantung pada rute, jatah bagasi Anda bisa dihitung berdasarkan jumlah atau berat.
Sesuai dengan peraturan internasional, jatah bagasi gratis Anda akan diatur oleh jumlah item bagasi maupun jumlah keseluruhan berat yang bisa dibawa saat bepergian. Aturan ini tergantung pada asal dan tujuan perjalanan Anda.
Konsep berat berlaku pada semua rute, kecuali penerbangan ke dan dari tujuan di benua Amerika serta perjalanan ke dan dari Afrika.
Konsep jumlah berlaku pada semua penerbangan ke dan dari tujuan di benua Amerika dan Afrika.
Temukan detail pasti jatah bagasi Anda untuk perjalanan mendatang dengan mengunjungi Kelola perjalanan Anda, atau dengan melihat jatah bagasi yang dicetak di tiket Anda.
Untuk informasi lebih lanjut tentang kebijakan bagasi, bacalah halaman Bagasi terdaftar kami.
Selain itu, aturan bagasi yang berbeda mungkin diberlakukan bagi penerbangan yang dioperasikan maskapai penerbangan lain.
Penumpang Kelas Utama dan Kelas Bisnis diizinkan membawa dua item bagasi tenteng: satu tas kantor ditambah antara satu tas tangan atau satu tas pakaian, yang harus mematuhi batasan berat dan ukuran sebagai berikut:
Tas kantor: 45 x 35 x 20 cm (18 x 14 x 8 inci) |
Tas tangan: 55 x 38 x 22 cm (22 x 15 x 8 inci) |
Tas pakaian: Ketebalan 20 cm (8 inci) ketika dilipat |
Berat setiap barang tidak boleh melebihi 7 kg (15 lb). Kendati pembelian barang bebas bea berupa minuman beralkohol, rokok, dan parfum dalam jumlah terbatas diizinkan di luar batasan di atas, pengecualian berlaku dengan diberlakukannya pembatasan cairan baru.
Penumpang Ekonomi Premium diizinkan membawa satu item bagasi tenteng, dengan batasan ukuran dan berat berikut:
Bagasi tenteng: 55 x 38 x 22 cm (22 x 15 x 8 inci)
Berat setiap barang tidak boleh melebihi 10 kg (22 lb).
Kendati pembelian barang bebas bea berupa minuman beralkohol, rokok, dan parfum dalam jumlah terbatas diizinkan di luar batasan di atas, pengecualian berlaku dengan diberlakukannya pembatasan cairan baru.
Penumpang Kelas Ekonomi diizinkan membawa satu item bagasi tenteng, yang harus mematuhi batasan berat dan ukuran sebagai berikut:
Bagasi tenteng: 55 x 38 x 22 cm (22 x 15 x 8 inci) |
Berat bagasi tidak boleh melebihi 7 kg (15 lb). Pembelian minuman beralkohol, rokok, dan parfum bebas bea dalam jumlah terbatas diizinkan di luar batasan di atas.
Anda harus dapat mengangkat bagasi Anda sendiri ke lemari penyimpanan di atas kepala. Awak kabin dapat membantu jika Anda berusia lanjut, bepergian dengan anak kecil atau mengalami keadaan yang memerlukan bantuan.
Cari tahu lebih lanjut mengenai jatah bagasi untuk penumpang yang bepergian dengan bayi.
Untuk penumpang yang berangkat dari bandara di India:
Catatan: Calon penumpang yang berangkat dari Brasil dengan tiket yang dibeli di Brasil diizinkan membawa bagasi tenteng seberat hingga 10 kg (22 lb). Penumpang yang berangkat dari negara lain menuju Brasil diizinkan membawa bagasi tenteng seberat 7 kg (15 lb).
Pengecualian dapat diberikan untuk bagasi tenteng melebihi batasan ukuran yang memuat barang yang terlalu besar untuk dimasukkan dalam ukuran tas yang diizinkan serta yang berharga atau mudah pecah. Penumpang harus menunjukkan bagasi besar tersebut untuk mendapatkan persetujuan pada saat check-in dan pada titik pemeriksaan.
Jika rencana perjalanan Anda termasuk penerbangan yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan lain, aturan bagasi yang berbeda mungkin berlaku untuk penerbangan ini. – Pelajari lebih lanjut tentang jatah bagasi Anda di maskapai lain.
Harap diperhatikan bahwa tas gulir beroda dengan pegangan yang dapat ditarik boleh dibawa dalam kabin hanya jika dimensi totalnya (panjang + lebar + tinggi) kurang dari 115cm (45 inci). Model tas bermalam tipe ini yang lebih besar tidak akan diizinkan masuk kabin. |
Barang yang melebihi batas maksimal di atas tidak boleh masuk kabin pada penerbangan yang berangkat dari Dubai. Bagasi tersebut akan dimasukkan ruang penyimpanan bagasi pesawat terbang dan tanda terima bagasi terdaftar akan diterbitkan. Tarif kelebihan bagasi akan berlaku jika bagasi tenteng melebihi jatah bagasi yang diizinkan.
Pada penerbangan ke, dari, atau melalui AS, dan penerbangan dari maupun melalui Australia dan Selandia Baru, bubuk dalam wadah yang ukurannya sama dengan atau melebihi 350 ml tidak boleh dimasukkan barang tenteng maupun bagasi kabin.
Bubuk dalam wadah yang ukurannya sama dengan atau melebihi 350 ml harus didaftarkan.
Tergantung titik keberangkatan terakhir, barang bawaan berbentuk bubuk dalam wadah dengan kapasitas lebih dari 350 ml dalam bagasi tenteng Anda akan disita di Bandara Internasional Dubai (DXB), Bandara Milan–Malpensa (MXP), dan Bandara Internasional Athena (ATH).
Bubuk berukuran di bawah 350 ml dapat dikenakan pemeriksaan tambahan.
Susu formula bayi, obat resep, dan jenazah manusia dikecualikan.
Zat seperti bubuk yang dibeli di toko bebas bea di bandara harus ditempatkan dalam Kantong Pengaman Bersegel bersama dengan bukti pembelian.
Hal ini sesuai dengan panduan keamanan baru dari Administrasi Keamanan Transportasi AS (TSA), Departemen Dalam Negeri Pemerintahan Australia, dan Otoritas Penerbangan Sipil Selandia Baru.
Sejalan dengan peraturan yang direkomendasikan oleh Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO), pelarangan membawa LAG berikut ini (cairan, aerosol, dan gel) di bagasi kabin berlaku untuk penumpang yang berangkat atau transit melalui berbagai bandara internasional lainnya, termasuk Dubai:
Untuk membantu pemeriksaan dan menghindari citra pemindaian sinar-X yang tidak akurat, kantong plastik seperti itu harus ditunjukkan secara terpisah dari bagasi kabin, mantel, jaket, laptop, dan barang lainnya untuk mendapat pemeriksaan sinar-X yang terpisah pula.
Penumpang yang transit di negara tempat peraturan tersebut berlaku mungkin tidak dapat membawa barang bebas bea melewati pemeriksaan keamanan transit.
Perhatikan hal berikut ini: jika Anda transit/melanjutkan penerbangan melalui Bangkok/Singapura/Kuala Lumpur (BKK/SIN/KUL) dan harus keluar dari pesawat terbang lalu naik lagi untuk meneruskan penerbangan, bandara-bandara ini sekarang menerapkan aturan LAG yang ketat serta akan menyingkirkan cairan selama transit.
LAG dengan isi berapa pun, yang dibeli di gerai retail bandara (misalnya Bebas Bea Dubai) atau di atas pesawat terbang, tidak boleh melewati tempat pemeriksaan keamanan, kecuali jika:
Kantong jenis ini, yang belum terstandarisasi secara internasional, digunakan penumpang yang membeli LAG di gerai bebas pajak bandara atau gerai lainnya dan akan transit ke tujuan selanjutnya. Begitu disegel, kantong ini tidak dapat dibuka dan disegel kembali tanpa menunjukkan tanda-tanda yang mudah terlihat.
Penumpang yang bepergian menuju AS dengan penerbangan langsung Emirates yang berangkat dari Bandara Internasional Dubai diizinkan membawa LAG yang dibeli dari Toko Bebas Bea dalam concourse Bandara Internasional Dubai, tanpa memerhatikan jumlah dan volumenya, sebagai bagasi kabin.
Setelah tiba di AS, penumpang harus menempatkan barang bawaan apa pun yang melebihi 100 ml ke dalam bagasi terdaftar untuk penerbangan lanjutan domestik AS/internasional.
Wilayah | Pembatasan Cairan | Menerima STEB | Pengecualian |
---|---|---|---|
Afrika | Mesir
Kenya Mauritius Nigeria Afrika Selatan Tanzania Uganda | Afrika Selatan | Penumpang yang transit di Mauritius tidak boleh membawa cairan.
Penumpang yang berangkat dari Mauritius tidak boleh membawa cairan. Namun, cairan yang dibeli di gerai bebas bea bisa dibawa ke dalam pesawat tergantung pada peraturan negara tujuan transit/akhir. |
Asia | Tiongkok
Hong Kong India Indonesia Jepang Malaysia Mauritius Pakistan Filipina Seychelles Singapura Korea Selatan Thailand | Tiongkok
Hong Kong Indonesia Malaysia Maladewa Singapura Korea Selatan Thailand | Penumpang dilarang membawa cairan jenis apa pun di dalam bagasi tenteng di
Filipina India saat ini tidak menerima STEB |
Australia dan Selandia Baru | Australia dan Selandia Baru | tidak tersedia | Australia saat ini tidak menerima STEB |
Eropa dan Benua Amerika* Administrasi Keamanan Transportasi (TSA) AS telah menerapkan serangkaian tindakan keamanan untuk penerbangan komersial terkait bagasi tenteng. Meskipun secara umum mirip dengan peraturan UE, jumlah cairan dan gel yang diizinkan dalam penerbangan sedikit berbeda. | Brasil
Uni Eropa Islandia Norwegia Rusia Swiss Turki Inggris | Turki
AS* *Administrasi Keamanan Transportasi (TSA) AS telah menerapkan serangkaian tindakan keamanan untuk penerbangan komersial terkait bagasi tenteng. Meskipun secara umum mirip dengan peraturan UE, jumlah cairan dan gel yang diizinkan dalam penerbangan sedikit berbeda. | AS menerima STEB dari toko dalam concourse Bandara Dubai. Saat tiba di AS, penumpang harus menempatkan STEB (di atas 100ml) dalam bagasi terdaftar mereka untuk semua penerbangan lanjutan domestik/internasional. |
Timur Tengah | Bahrain
Dubai Kuwait Lebanon Oman Qatar Arab Saudi Yaman | Dubai | Tidak tersedia |
Untuk pemesanan saat ini, tiket Anda memiliki perincian penuh jatah bagasi terdaftar Anda untuk setiap penerbangan dalam rencana perjalanan Anda. Untuk melihat jatah bagasi sebelum pemesanan, silakan hubungi kami untuk informasi penerbangan codeshare Emirates yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan lainnya, atau hubungi maskapai tersebut untuk penerbangan non-codeshare.
Untuk perjalanan yang tidak meliputi tujuan di Amerika Serikat: Jika rencana perjalanan Anda meliputi penerbangan yang dioperasikan maskapai penerbangan selain Emirates, di tiket yang sama dengan penerbangan Emirates Anda, maka aturan bagasi yang lain berlaku untuk sektor penerbangan ini.
Untuk perjalanan yang dimulai dari Amerika Serikat, aturan bagasi berbeda mengenai bagasi dapat berlaku:
Untuk perjalanan ke Amerika Serikat: Jika rencana perjalanan Anda meliputi penerbangan yang dioperasikan maskapai penerbangan selain Emirates, di tiket yang sama dengan penerbangan Emirates Anda, maka aturan bagasi yang lain berlaku untuk sektor penerbangan ini.
Kebijakan bagasi yang berlaku bagi rencana perjalanan tertentu Anda akan ditampilkan selama proses pemesanan di emirates.com, dan di tanda terima tiket online Anda. Jika kebijakan bagasi maskapai penerbangan lain berlaku untuk pemesanan Anda, jatah bagasi tambahan apa pun dapat dibeli hanya dari maskapai itu – potongan harga dapat berlaku untuk pembayaran di muka atau melalui situs web maskapai tersebut. Jika Anda memiliki pertanyaan tertentu mengenai kebijakan bagasi maskapai penerbangan lainnya yang tidak diperinci selama proses pemesanan atau tertera di tanda terima tiket online, silakan hubungi langsung maskapai itu untuk informasi lebih lanjut.
Emirates memiliki salah satu kebijakan bagasi yang paling banyak di dunia.
Jatah bagasi terdaftar Anda tergantung pada rute dan jenis harga tiket. Temukan perincian tepat jatah bagasi Anda untuk perjalanan berikutnya dengan mengunjungi Kelola Perjalanan Anda, atau dengan melihat jatah bagasi yang dicetak di tiket Anda.
Untuk informasi lebih lanjut tentang kebijakan bagasi, silakan baca laman Bagasi terdaftarkami.
Selain itu, aturan bagasi yang berbeda mungkin berlaku pada penerbangan yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan lain.